Jelang Lebaran PT Pelindo IV Bagikan 5.456 Paket Sembako Gratis di Empat Kelurahan

Pembagian sembako

RAKYAT.CO – Menyambut Lebaran tahun ini, PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) membagikan paket sembako gratis di lingkungan Kantor Pusat, Cabang Makassar, Cabang Terminal Petikemas Makassar (TPM), Cabang Makassar New Port (MNP), serta di empat kelurahan di sekitar pelabuhan.

“Jelang Lebaran Perseroan menyiapkan 5.456 paket sembako gratis yang dibagikan kepada tenaga outsourcing, security, Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) di Pelabuhan Makassar, Paotere, sopir tronton, buruh Pelabuhan Makassar dan buruh Paotere, pekerja taman dan sopir, ” ujar Corporate Secretary PT Pelindo IV, Dwi Rahmad Toto, Senin (10/5/2021).

Setiap penerima mendapatkan paket sembako berisi 5 kg beras, 1 kg gula pasir, 2 liter minyak goreng dan 2 kaleng susu kental manis.

Selain itu, Perseroan juga membagikan total 800 paket sembako gratis kepada masyarakat di empat kelurahan sekitar pelabuhan, yakni Kelurahan Buloa, Kaluku Bodoa, Tallo dan Cambayya.

“Di setiap kelurahan mendapatkan 200 paket sembako gratis untuk dibagikan kepada warganya yang kurang beruntung,” ungkap Toto.

Sedangkan, untuk pembagian paket sembako gratis tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian Perseroan, terutama untuk pengentasan kemiskinan bagi warga yang bermukim di sekitar pelabuhan.

“Diharapkan dari paket sembako gratis yang dibagikan jelang Lebaran agar bisa meringankan beban mereka yang membutuhkan,” harap Toto.[/3]

Open chat
1
Butuh bantuan?
Rakyat
Halo! Apa yang bisa kami bantu, Kak?