Survei IPO: 20 Tokoh Potensial Capres 2024, Teratas Anies Baswedan

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

RAKYAT.CO – Pengaruh penanganan pandemi Covid-19 terhadap tingkat keterpilihan tokoh potensial Pilpres 2024. Berdasarkan riset dari 20 tokoh, posisi teratas ditempati Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah menyampaikan, Anies memperoleh tingkat keterpilihan 15,8 persen, disusul Ganjar diurutan 12,6 persen, Sandiaga Salahuddin Uno 9,5 persen dan Ridwan Kamil 7,9 persen.

Lalu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurthi Yudhoyono 7,1 persen dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto 5,7 persen. Juga Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian 4,5 persen, Ketua DPP PKS Ahmad Saikhu 3,8 persen, mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan 2,3 persen dan Ketua DPR Puan Maharani 1,6 persen.

“Ada respon cenderung memilih tokoh muda dibanding tokoh politik senior dari 20 daftar tokoh yang disajikan. Salah satunya, Anies Baswedan mendapat urutan tertinggi dibandingkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo,” tandas Dedi di Jakarta, Sabtu (10/4/2021).

Kemudian, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto 1,5 persen, Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj 0,9 persen, Gubernur Jawa Timur Khofifah Inda Parawansa 0,8 persen, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan 0,7 persen serta Gatot Nurmantyo 0,5 persen.

Disusul oleh Wakil Presiden Maruf Amin 0,5 persen, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar 0,2 persen, Ketua Umum PPP Suharso Manoarfa 0,0 persen, Menko Polhukam Mahfud MD 0,0 persen, serta Kepala KSP Moeldoko 0,0 persen.[/1]

Open chat
1
Butuh bantuan?
Rakyat
Halo! Apa yang bisa kami bantu, Kak?